Dukung Penanggulangan Covid-19, DPRD Kabupaten Banjar Bentuk Tim Pansus

  • Whatsapp
Ketua DPRD Kabupaten Banjar, M Rofiqi didampingi Ahmad Rizani, Wakil Ketua DPRD Kabupaten Banjar.

komfirmasi.com – Dukung penanggulangan Corona Virus Disease (Covid-19) di Kabupaten Banjar, DPRD Kabupaten Banjar akan bentuk Tim Panitia Khusus (Pansus) Percepatan Penanggulangan Covid-19.

Ikhwal tersebut dilontarkan Ketua DPRD, M Rofiqi didampingi Ahmad Rizani, Wakil Ketua DPRD Kabupaten Banjar, saat ditemui diruang kerjanya pada, 11 Mei 2020 belum lama tadi.

banner 300600

“Seperti yang kita ketahui, saat ini Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Banjar tengah mengajukan Pembatasan Sosial Berskala Besar (PSBB) menyusul Kota Banjarmasin. Namun, Kabupaten Banjar tentu berbeda dengan Kota Banjarmasin dan Banjarbaru, artinya perlu penanganan yang berbeda pula,” ujar Politisi Gerindra Kabupaten Banjar.

Untuk itu, ia pun berharap kepada Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Banjar jangan latah dalam mengeluarkan kebijakan, dan harus benar-benar memperhitungkan dampaknya.

“Jangan sampai kita ikut-ikutan menerapkan PSBB dan segala macamnya. Terlebih saat ini grafiknya naik, yang sudah pasti berdampak pada perekonomian masyarakat yang kian terseok-seok. Kita sepakat untuk mengurangi kegiatan diluar rumah, tapi tidak bisa melarang masyarakat bekerja untuk memenuhi kebutuhan ekonominya karena belum ada solusinya,” tutur Rofiqi seakan menilai Pemkab Banjar belum siap menerapkan PSBB.

Atas dasar tersebutlah papar Rofiqi, dan sebagai bentuk dukungan DPRD kepada Pemkab Kabupaten Banjar dalam menanggulangi pandemi covid-19, DPRD Kabupaten Banjar sepakat akan membentuk tim Pansus Percepatan Penanggulangan Covid-19.

“Seluruh tenaga kami siap mensupport Pemkab Banjar dalam percepatan penanggulangan covid-19. Saya pun akan mendorong Pemerintah Daerah (Pemda) Kabupaten Banjar untuk membantu keluarga kawan jurnalis kita sebagai tulang punggung yang menjalani masa karantina,” tegasnya.

Tak hanya itu, ditempat yang sama, Ahmad Rizani pun menambahkan, melalui tim Pansus Percepatan Penanggulangan Covid-19, sejauh mana pergeseran anggaran disetiap Struktural Organisasi Perangkat Daerah (SOPD) Kabupaten Banjar hingga 50 persen berhemat dapat diketahui.

“Selain terkait penyaluran dana, dalam upayanya Gugus Tugas Percepatan Penanggulangan Covid-19 ini juga perlu kita dorong, utamanya soal insentif bagi para medis sebagai garda terdepan yang perlu transparansi, sebab ada juga dibantu dari pihak ketiga. Tentu sejauh mana pemanfaatan anggaran ke para medis ini. Kami juga meminta agar para jurnalis diperhatikan, karena mereka termasuk yang berjibaku dalam mengggali informasi maupun sosialisasi penanganan Corona ini,” pungkasnya.(tim/kom)

Pos terkait