Kab.Banjar, 28 Oktober 2025 — Mahasiswi Program Studi Sarjana Terapan Kebidanan melaksanakan kegiatan pemberdayaan masyarakat bertema “Meningkatkan Kesehatan Ibu Hamil KEK dengan Konsumsi Ikan Patin yang Sehat” di Polindes Abirau, wilayah kerja Puskesmas Karang Intan 2.
Kegiatan ini diikuti oleh sejumlah ibu hamil dengan kondisi Kekurangan Energi Kronis (KEK). Mahasiswi memberikan penyuluhan mengenai pentingnya asupan gizi seimbang, khususnya protein hewani dari ikan patin yang mudah didapat di daerah setempat.

Selain penyuluhan, juga dilakukan demonstrasi pembuatan bola-bola kentang ikan patin sebagai inovasi menu sehat dan bergizi bagi ibu hamil. Melalui kegiatan ini, diharapkan ibu hamil dapat lebih memahami pentingnya konsumsi ikan sebagai sumber gizi untuk mendukung tumbuh kembang janin dan kesehatan ibu.
Kegiatan ini dibimbing oleh dua dosen pendamping, Hj. Zakiah, S.ST., M.Keb., dan Yuniarti, S.KM., M.PH., serta CI lapangan Murpratiwi, A.Md.Keb.
Adapun pelaksana kegiatan terdiri atas mahasiswa: Anna Mutia Rakhman, Edelwise Mellyannissa Burra, Febrina Putri Cahyani, Henny Nurhayati, Hidayatinnajah, Intan Mu’alifiyani Stawabi, Khairunnida, Nelly Putri Dwiyanti, Ridha Fahriati, dan Sindi Aulia Fatmawati.
Kegiatan berjalan lancar dan mendapat sambutan positif dari peserta. Para ibu hamil tampak antusias mengikuti setiap sesi, mulai dari penyuluhan hingga praktik langsung pembuatan olahan ikan patin. Melalui kegiatan ini, diharapkan edukasi berbasis praktik seperti ini tidak hanya meningkatkan pengetahuan ibu hamil mengenai pentingnya gizi seimbang selama kehamilan, tetapi juga mampu mendorong perubahan perilaku konsumsi yang lebih sehat dan berkelanjutan di masyarakat.
 
									
 
											





