MARTAPURA, Madrasah Aliyah Negeri (MAN) 4 Kabupaten Banjar, Kalimantan Selatan, mewajibakan setiap murid membayar uang komite sebesar Rp120 ribu per bulan. Ironisnya uang komite tetap itu disebut dengan uang infaq?
BEBERAPA siswa MAN 4 Banjar membenarkan adanya uang komite sebesar Rp 120 ribu per bulan tersebut yang harus dibayar setiap siswa.

“Iya memang ada pembayaran uang komite sebesar Rp 120 ribu, namun katanya itu untuk pembayaran infak,” kata salah satu murid yang namanya minta di rahasiakan, Senin 31 Juli 2023.
“Saya pernah menunggak karena pertama kali sekolah disini. Saya tidak tahu bahwa ada bayar infaq. Ketika sudah satu tahun bersekolah tepatnya kelas 11 baru saya tahu soal dana infak itu. Makanya saya diminta membayar sebanyak Rp 1,2 Juta dan itu dilakukan transfer,” sambungnya.
Adapun untuk pembayaran infak disekolah ini wajib dilakukan oleh semua murid yang bersekolah di sini.
Di temui awak media pada selasa 1/8/23 Wakil Ketua Humas MAN 4 Hasbie mengatakan, bahwa uang Rp. 120 ribu yang di bayarkan siswa itu ada adalah Infaq reguler yang di bebankan kepada semua siswa, kecuali pengguna KIP, kata Hasbie.
Inisiatif Infaq tersebut dari komite sekolah dan di setorkan kepada komite, dan digunakan untuk pembangunan serta gaji guru honorer, juga untuk kegiatan kegiatan olahraga dan keagamaan di sekolah.
Untuk lebih jelasnya silahkan tanya ke komite sekolah, pintanya.
Semantara itu pihak Kementerian Agama Kabupaten Banjar yang membawahi Sekolah Madrasah mengaku enggan berbicara mengenai prihal infaq MAN 4
Ketua DPRD Banjar H.Muhammad Rofiqi mengaku menyanyangkan adanya kegiatan infaq yang di wajibkan kepada siswa
“Saya kaget lo kalo dengan adanya infaq wajib, karena yang namanya infaq itu sifat nya sukarela kalo di wajibkan ini kan jadi tanda tanya katanya, ” tandasnya.
Perlu di pertanyakan komite sekolah melakukan infaq tersebut dananya di kemanakan dan di gunakan untuk apa,kalo untuk pembangunan, setahu saya itu harus lewat kemenang.
Ia juga mempertanyakan kalo misalkan itu di bangun oleh komite untuk lahan dan pemeliharaan nya dari mana,karena tidak mungkin kemenang meanggarkan kalo yang membangunnya bukan kemenag
Saya sangat menyayangkan ada nya kejadian seperti ini kalo ini ada indikasi pungli saya bisa berharaf bisa di tindak tegas tutupnya.