Fariz Adam Ramadhan, Bantu Bangunkan Kembali Rumah Korban Kebakaran Di Pekauman Ulu.

  • Whatsapp

MARTAPURA – Wujud kepedulian terhadap korban kebakaran di Desa Pekauman Ulu, Kecamatan Martapura Timur, Kabupaten Banjar, salah satu kadar muda Partai Gerindra serahkan bantuan kepada para korban, Senin (29/5/2024).

Adalah Fariz Adam Ramadhan yang merasa prihatin melihat pasca kebakaran para korban belum dapat membangun rumah mereka kembali.

banner 300600

Ia pun turun langsung menemui para korban kebakaran dan sebagai wujud keperdulian ia menyerahkan bantuan uang tunai sebesar lima juta rupiah dan bahan bangunan untuk setiap rumah yang hangus terbakar.

“Saya tentu prihatin kepada mereka, dan saya menyisihkan rejeki saya untuk membantu mereka,” ujar Fariz Adam Ramadhan.

Selain serahkan bantuan, kaum milenial yang akan ikut bersaing di ajang Pileg Tahun 2024 mendatang ini juga berharap, agar kejadian serupa tidak lagi menimpa masyarakat kabupaten Banjar.

“Semoga bantuan yang saya berikan dapat bermanfaat dan rumah mereka segera terbangun kembali,” Harapnya.

Diketahui, musibah kebakaran yang terjadi di Desa Pekauman Ulu, Hanguskan 7 buah rumah warga. Saat ini para korban terpaksa mengungsi ke rumah sanak saudara mereka.

Pos terkait